WATERFLO

infopaytren.com

Halaman

Minggu, 26 Januari 2014

Pengertian Metode pembelajaran

Metode pembelajaran merupakan sebuah cara yang dilakukan oleh tenaga pendidik untuk menyampaikan materi pelajaran kepada para peserta didiknya ketika pembelajaran sedang berlangsung. Metode pembelajaran ini memegang peranan yang sangat penting dalam kaitannya dengan tujuan untuk mencapai sebuah pembelajaran yang ideal dan efisien. Seorang tenaga pendidik haruslah mengerti tentang banyak hal terkait dengan bagaimana cara yang tepat yang harusnya mereka terapkan pada setiap peserta didik yang mereka miliki. Hal ini jelas karena setiap lingkungan pembelajaran memiliki kebutuhan metode pembelajaran yang berbeda karena di dasari oleh banyak faktor yang berbeda yang di antaranya akan kita bahas pada ulasan di bawah ini.


  1. Faktor yang mempengaruhi metode pembelajaran yang harus diterapkan oleh tenaga pendidik adalah tentang peserta didiknya. Ya ini karena setiap peserta didik memiliki karakteristik dan perkembangan yang berbeda-beda maka karena itulah setiap tenaga pendidik haruslah memahami setiap perkembangan yang dialami oleh peserta didik agar mereka dapat mengetahui metode yang seperti apa yang harus digunakan.
  2. Selanjutnya yang kedua adalah tentang fasilitas yang tersedia pada saat pembelajaran berlangsung. Tentunya setiap lingkungan pembelajaran memiliki ketersediaan fasilitas yang berbeda karenanya metode pembelajaran yang diterapkan pun harus berbeda.
  3. Dalam sebuah pembelajaran pastilah terdapat tujuan tertentu. Karenanya tujuan ini juga sangat mempengaruhi tentang metode seperti apa yang harusnya dilakukan oleh seorang tenaga pendidik. Ada sebagian tenaga pendidik yang menginginkan peserta didiknya untuk mendapatkan hasil yang baik namun ada juga yang lebih mementingkan pada proses pembelajaran yang berlangsung. Tentunya dalam hal ini setiap tenaga pendidik memiliki tujuan yang berbeda sehingga mereka harus menyesuaikan metode pembelajaran dengan tujuan pembelajaran yang diharapkan.
  4. Yang terakhir adalah situasi dan kondisi yang terjadi di lingkungan pembelajaran. Dalam hal ini peranan seorang tenaga pendidik dalam mengelola kelas mutlak perlu sehingga metode pembelajarannya pun harus mengikuti situasi dan kondisi yang dialami oleh para peserta didik di lingkungan pembelajaran tersebut.

Dan itulah beberapa ulasan yang dapat saya berikan tentang pengertian metode pembelajaran yang dengannya dapat kita tarik sebuah kesimpulan bahwa seorang tenaga pendidik dalam memilih metode pembelajaran haruslah memperhatikan banyak unsur yang terkait seperti halnya peserta didik, fasilitas dan lain sebagainya.

0 komentar:

Posting Komentar